Selalu ingin menyapanya
Mendengar lagi suaranya
Tapi itu terlarang bagiku
Aku hanya kepingan sejarah yang telah usang
Kota ini menyimpan banyak cerita kita
Meski kamu tak menyapaku
Kota ini yang balik menyapaku
Tiada bosan ia memutar ulang kenangan itu
Kadang ada rindu yang tak berbalas
Kadang ada pengorbanan dalam bahagia
Kisah kita hanya bagian dari buku yang lalu
Ia ada di situ tanpa pernah dibaca lagi
Tapi selalu ku simpan rapi di hati
Oleh D. Sudagung
16 Juni 2013
No comments:
Post a Comment