04 December 2013

Ingatlah Kawan, Tuhan Itu Dekat

Saat kita tertimpa masalah
Adakah kita kembali mendekat kepada Tuhan?
Atau kita justru lepas dari mengharap kepada Tuhan?

Saat kita mendapatkan kebahagiaan
Adakah kita kembali mendekat kepada Tuhan?
Atau kita justru lepas dari mengharap kepada Tuhan?

Tuhan selalu punya cara menjawab beribu doa kita
Menjawab berjuta tanya kita
Tuhan selalu punya cara mendamaikan hati kita
Menenteramkan gelisah

Manusia ini saja yang begitu bodoh hingga terlupa
Merasa diri paling di mata dunia
HIngga melupakan Sang Pencipta
Ia berjalan angkuh di dunia
Ia menopang pinggang dengan kesombongannya
Dan itulah kita

Tapi, sekali lagi kawan. Tuhan selalu punya cara untuk menyadarkan kita.
Menggerakkan hati-hati kita untuk kembali bersujud pada-Nya.
Atau menggerakkan orang-orang di sekitar kita untuk memberikan nasihat.
Ya, nasihat yang kau berikan pada sahabatmu mungkin suatu saat itu adalah nasihat untuk dirimu sendiri kawan.
Ingatlah ia baik-baik dan ingatlah Tuhan baik-baik.

Oleh D. Sudagung
4 Desember 2013


Menatapmu

Biarkan ku kembali ke bumi
Setelah ku melayang jauh ke bulan
Bumi tempat kau berada
Biarkan kau jadi alasaku untuk selalu kembali ke bumi

Entah ke mana pun jauhnya aku melayang
Biarkan aku selalu menatap bumi
Menatapmu

Oleh D. Sudagung
3 Desember 2013

Melukis Bahagia

Kamu datang dengan indahnya
Membawa keceriaan di hariku
Mulai mengisi hati dan pikiranku

Sebaris kata ini belum cukup
Untuk melukiskan bahagiaku karenamu
Menikmati aliran waktu seiring denganmu
Karena itu ijinkanku menitip rasa ini di hatimu
Agar utuh kebersamaan kita

Oleh D. Sudagung
3 Desember 2013

Tidak Untuk Larut Di Dalamnya

Biar ia cepat berlalu
Biar ia cepat menghilang
Berlalu bersama sang waktu
Hilang ditelan sang malam

Ia cuma bagian kisah masa lalu
Cukup dan tak lebih dari itu
Ia untuk dilihat saja
Tapi ia tidak untuk larut di dalamnya

Oleh D. Sudagung
4 Desember 2013